Sunday, August 8, 2010

Fungsi Manajemen Keuangan

Semua orang pasti menginginkan hidupnya bahagia, ada yang berharap kelak kalau sudah tua ingin mempunyai rumah mewah, mobil mewah, tanah luas sampai ada yang berharap ingin menjadi orang terkaya seluruh dunia. Demikian juga dengan perusahaan, seseorang yang mendirikan perusahaan menginginkan mendapat untung besar, yang pasti dengan keuntungan tersebut akan mendapat dana untuk membiayai keinginannya. Oleh karena itu, manajemen keuangan harus menjalankan fungsi-fungsinya dengan sebaik-baiknya. Diantaranya, pengendalian likuiditas dan pengendalian laba.
Likuiditas harus dikendalikan agar sirkulasi finansialnya tetap berjalan, uang kas tetap tersedia untuk memenuhi keperluan darurat. Pelaksanaan fungsi ini meliuti perencanaan aliran cash, pencarian dana baik dari luar maupun dalam perusahaan, dan menjaga hubungan baik dengan lembaga-lembaga keuangan lain.
Pengendalian laba berfungsi agar perusahaan mendapat laba yang maksimum dengan resiko yang minimum. Untuk mencapai pengendalian tersebut, maka perusahaan harus melakukan pengawasan yang ketat, melakukan pengawasan aliran dana dan menjaga fleksibilitas. Fungsi ini terdiri dari pengendalian biaya, penentuaan harga, perencanaan laba dan pengukuran biaya capital.
Dengan demikian manajemen keuangan merupakan bagian terpenting dalam perusahaan. Menurut fungsi-fungsi diatas, maka dapat disimpulkan bahwa manajemen keuangan berhubungan dengan keuntungan atau laba yang didapat oleh perusahaan. Jika manajemennya baik maka laba yang didapatkan sesuai dengan yang diinginkan. Sehingga keinginan pemilik perusahaan tersebut dapat tercapai.

Share it to your friends..!

Share to Facebook Share this post on twitter Bookmark Delicious Digg This Stumbleupon Reddit Yahoo Bookmark Furl-Diigo Google Bookmark Technorati Newsvine Tips Triks Blogger, Tutorial SEO, Info

0 comments "Fungsi Manajemen Keuangan", Baca atau Masukkan Komentar

Post a Comment

Anda peminat madu asli?
Kunjungi target='blank'>Amiriyah madu